BST Kabupaten Buleleng Sudah Cair

02 Juni 2020 09:32:47 WITA

Pengulon - Jumat, 29 Mei 2020 Sebanyak 20 Kepala keluarga (KK) di Desa Pengulon, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali menerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kabupaten Buleleng melalui Dinas Sosial Buleleng, Bantuan ini merupakan bantuan dari pemkab Buleleng bagi masyarakat Buleleng. Prosen pengambilannya di Kantor Pos Cabang Gerokgak, BST Tahap Pertama Bulan April 2020 Sudah Cair. Nominal BST yang diterima setiap KK sejumlah Rp 600.000/KK per bulan, yang akan diberikan selama tiga bulan dari Bulan April sampai dengan Bulan Juni Tahun 2020. Keluarga penerima bantuan tersebut merupakan warga yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), jadi bagi warga yang telah masuk kategori PKH+Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), BPNT, SEMBAKO COVID-19, BLT-DD, PNS, BST Kemensos, TNI/POLRI, PENSIUNAN dan PERANGKAT DESA, BUKAN PEGAWAI TETAP BUMN/BUMD, maka tidak lagi menerima bantuan BST Kabuapten. Acara pencairan dimulai pukul 09.00 s/d Selesai oleh petugas Pos Gerokgak, didampingi petugas TKSK Kecamatan Kecamatan Gerokgak. Pencairan berlangsung tertib dan lancar. Info Protokol dan Kuminikasi Kabupaten Buleleng.

Komentar atas BST Kabupaten Buleleng Sudah Cair

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pengulon

tampilkan dalam peta lebih besar