Musyawarah Desa Khusus BLT-DD Tahun 2021
20 Januari 2021 14:08:17 WITA
Dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Desa PDTT RI Nomor 17 Tahun 2021 tentang Perencanaan Penggunaan Dana Desa Tahun 2021, Terkait Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) di Desa Pengulon, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali.
Pengulon, 20 Januari 2021 Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) Melaksanakan Musyawarah Desa Khusus ( Musdesus ) Pemutahiran dan Penetapan Calon Penerima Bantuan Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) Tahun 2021 dengan Agenda Evaluasi, Validasi dan Penetapan Kembali Calon Penerima BLT-DD. Kegiatan ini yang di mulai pada pukul 10.00 Wita bertempat di Ruang Rapat Kantor Perbekel Pengulon yang di hadiri oleh Bapak Camat Gerokgak yang di wakili oleh Kasi Pembangunan Bapak Made Suaspada yang di dampingi oleh Staf Kasi Pemerintahan Kecamatan Gerokgak, Pendamping Desa Kecamatan Gerokgak, Perbekel Pengulon ( Drs. I Nyoman Juliana ) beserta Staf, Ketua LPM, Kelian Desa Adat, Ketua TIM Penggerak PKK Desa Pengulon, Ketua Bumdes Pengulon, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Pengulon.
Adapun Musyawarah Desa tersebut adalah untuk melakukan validasi Data KPM BLT-DD Tahun 2021 untuk kepentingan Pengurangan karena sudah tidak berhak menerima sesuai criteria Keluarga Miskin/Tidak Mampu maupun Penambahan karena ditemukan keluarga yang memenhi syarat tetapi belum menerima BLT atau Program Jaring Pengaman Sosial Lainnya. Hasil dari Musyawarah Desa adalah :
1. Forum Musyawarah Desa telah melakukan validasi terdahap 170 Data KPM.
2. Forum Musyawarah Desa telah melakukan validasi terhadap seluruh Data BLT-DD Desa. Untuk itu peserta Musyawarah telah menyepakati untuk di mengganti 3 KPM karena 1 KPM telah menerima JaringPengamanan Sosial Lainnya, 1 KPM Sudah bekerja kembali dan 1 kpm Tidak Berada di Desa Pengulon. Sehingga Jumlah KPM untuk penerima BLT-DD Tahun 2021 tetap menjadi 170 KPM di Desa Pengulon.
Komentar atas Musyawarah Desa Khusus BLT-DD Tahun 2021
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Bimtek Penyaluran Bantuan Pangan
- Cek Fisik Belanja Modal dan Penerima BLT dan Ketahanan Pangan
- Cek Fisik Insfektorat Kab. Buleleng di Desa Pengulon
- Peningkatan Kapasitas Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Tahun 2024
- LOUNCHING AKU FANTASTIS DAN SAKING BULELENG
- Posyandu Lansia di Desa Pengulon
- Pencairan BLT-DD November 2024